Assalamualaikum Wr.Wb
ROHISNA menyediakan berbagai informasi mengenai rohani Islam {ROHIS}Masjid Nurul Ahya, yaitu organisasi Islam dibawah naungan OSIS SMK Negeri 2 Bogor. ROHISNA merupakan wahana aktivitas pengemnbangan wawasan yang mengedepankan nilai-nilai Islami dalam kehidupan sehari-hari.
Organisasi ini akan bahu membahu dengan DKM,OSIS dan pihak sekolah dalam pembentukan pribadi siswa/siswi agar memiliki akhlak yang baik dan terpuji.
Dengan tidak melupakan kewajiban utama sebagai pelajar, ROHISNA berusaha untuk menyeimbangkan pendidikan akademis dengan pendidikan agamis. ini dimaksudkan agar siswa/siswi dapat lebih memadukan ilmu teknologi yang didapat disekolah dengan nilai-nilai agama yang dapat dijadikan rambu-rambu dalam kehidupan. Karena orang memiliki ilmu tetapi tidak dilandasi iman yang kuat akan mudah sekali berbuat khilaf dengan ilmunya itu. Apalagi kondisi sekarang banyak dijumpai pelajar sekolah kejuruan teknologi bukan hanya kurang dalam ilmu teknologinya tapi juga tidak peduli terhadap pendidikan keagamaan, sehingga mental dan prilaku yang diperbuat sehari-hari cenderung anarkis seperti tawuran, penyalahgunaan obat terlarang dan lain sebagainya